Penggunaan RFID Sistem Informasi Parkir Berbasis Web

Authors

  • Muhammad Zaidan Fathan Abdullah Sekolah Tinggi Teknologi Bandung

DOI:

https://doi.org/10.25134/ilkom.v18i1.86

Keywords:

sistem parkir, RFID, mifare reader

Abstract

Penelitian ini adalah perencanaan dan implementasi sistem informasi parkir dengan menggunakan komponen perangkat keras seperti PC atau laptop, kartu mahasiswa dan karyawan, serta Mifare reader. Implementasi sistem parkir dengan Mifare Reader di kampus X melibatkan beberapa langkah krusial. Langkah-langkah tersebut melibatkan identifikasi kebutuhan, pemasangan perangkat, registrasi pengguna, integrasi dengan data kampus, proses masuk dan keluar parkir, pengambilan data, pemberian akses, monitoring parkir, dan verifikasi data. Identifikasi kebutuhan melibatkan penentuan jenis kendaraan yang akan diakomodasi, khususnya kendaraan roda dua, dan pemilihan lokasi pemasangan Mifare Reader di dekat gerbang masuk. Registrasi pengguna dilakukan dengan menggunakan kartu Mifare yang unik untuk setiap pengguna, baik mahasiswa, dosen, maupun karyawan. Proses integrasi dengan data kampus dilakukan dengan menggabungkan sistem parkir dengan database kampus melalui suatu antarmuka khusus yang memfasilitasi transfer data. Langkah ini melibatkan analisis kebutuhan, pengembangan antarmuka, integrasi identitas dan akses, sinkronisasi data, monitoring dan logging, pemulihan dan keandalan, serta uji dan validasi. Dalam tahap analisis kebutuhan, jenis data yang akan dipertukarkan diidentifikasi dan struktur data antara kedua sistem dipastikan sesuai. Pengembangan antarmuka melibatkan pemilihan protokol komunikasi, desain API, dan implementasi mekanisme keamanan data seperti enkripsi dan otentikasi. Proses integrasi identitas dan akses melibatkan otentikasi serta manajemen izin akses agar pertukaran data dilakukan dengan aman. Sinkronisasi data dapat dilakukan secara real-time sesuai kebutuhan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Agustin, M., Mekongga, I., Admirani, I., & Azro, I. (2019). Desain Sistem Parkir Berbasis RFID. Jurnal Jupiter, 11(1), 21–28.

Andry, J. F., Juliawan, G., Christian, Y., Leonardo, J., & Nicolas. (2018). Rancang Bangun Sistem Informasi Parkir Berbasis Web Menggunakan Metode Extreme Programming (XP). Journal of Digital Information Management, 16(6), 279. https://doi.org/10.6025/jdim/2018/16/6/279-288

Maulana, Z. A. A. (2018). Simulasi Sistem Informasi Tempat Parkir Berbasis WEB. Teknik Elektronika, 1–132.

Prasetyo, W. A. (2017). Pengelolaan Sistem Parkir Dengan Rfid Berbasis Arduino Uno. Universitas Muhammadiyah Surakarta, 1–14.

Puspa, V. D., & Nuryuliani. (2002). Analisis Dan Perancangan Basis Data Pada Aplikasi. 11107722.

Setiadi, H., Priyandari, Y., & Cahyono, S. I. (2017). Implementation of Parking System Based on Radio Frequency Identification ( RFID ) at the Faculty of Engineering Sebelas. ITSMART: Jurnal Ilmiah Teknologi Dan Informasi, 6(1), 39–44.

Siddiqui, S. Y., Khan, M. A., Abbas, S., & Khan, F. (2022). Smart occupancy detection for road traffic parking using deep extreme learning machine. Journal of King Saud University - Computer and Information Sciences, 34(3), 727–733. https://doi.org/10.1016/j.jksuci.2020.01.016

Wenando, F. A., Santi, R. P., Rahmadoni, J., Irsyad, L. N., & Putri, S. R. (2023). Sistem Informasi Parkir Elektronik pada Kampus Universitas Andalas Berbasis Website. Jurnal Fasilkom, 13(01), 61–71. https://doi.org/10.37859/jf.v13i01.4842

Downloads

Published

26-01-2024

How to Cite

Fathan Abdullah, M. Z. (2024). Penggunaan RFID Sistem Informasi Parkir Berbasis Web . NUANSA INFORMATIKA, 18(1), 121–127. https://doi.org/10.25134/ilkom.v18i1.86